Text
E-Book Kajian Pernaskahan Cirebon dan Indramayu
Cirebon dan Indramayu adalah wilayah yang memiliki perjalanan sejarah yang cukup panjang. Banyak tinggalan bersejarah yang sampai saat ini dapat dijumpai, salah satunya berupa naskah (manuscript). Naskah-naskah Cirebon dan Indramayu masih banyak yang tersebar di masyarakat dan belum tersentuh. Naskah tidak hanya sebagai warisan budaya yang hanya mengandaikan perawatan layaknya azimat dan semacamnya, melainkan naskah adalah amanat yang harus dijaga kelestariannya. Perlu diungkapkan kembali kandungan isinya kemudian dikembalikan lagi kepada masyarakat pemiliknya melalui tahapan-tahapan yang telah digariskan dalam studi filologi.
Hadirnya buku Kajian Pernaskahan Cirebon dan Indramayu ini diharapkan dapat mengajak para pembaca untuk mengetahui lebih khazanah keilmuan, budaya, dan berbagai kearifan lokal dalam naskah-naskah Cirebon dan Indramayu. Buku ini menjelaskan secara gamblang seluk-beluk naskah hingga bagaimana kondisi asli naskah Cirebon dan Indramayu. Buku ini dapat dijadikan acuan bagi para mahasiswa, praktisi, maupun peneliti filologi dan ilmu humaniora lainnya.
Tidak tersedia versi lain