Electronic Resource
E-book Aneka Energi Baru Terbarukan : Sejuta Surya Atap
Dalam rangka mendorong percepatan pencapaian tingkat pemanfaatan energi baru dan terbarukan dalam bauran energi nasional maka diperlukan dorongan agar masyarakat tertarik memanfaatkan ernergi surya untuk pembangkitan listrik. Peraturan juga dibuat dengan pertimbangan untuk mengakomodir dan mengapresiasi keinginan masyarakat yang peduli energi bersih dan energi terbarukan. Nur Pamudji, mantan Direktur Utama Perusahaan Listrik Negara (PLN) yang telah memasuki masa purna tugas pada Desember 2014 tidak menyangka Peraturan Direksi PT PLN (Persero) Nomor 0733.K/DIR/2013 tentang Pemanfaatan Energi Listrik dari Fotovoltaik oleh Pelanggan PT PLN (Persero) yang ditandatanganinya pada 19 November 2013 kelak akan bermanfaat bagi
dirinya saat ia memutuskan untuk memasang Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Atap di rumah pribadinya.
Tidak tersedia versi lain