Text
E-book Ngomong Mandarin, Ngobrolin China
Perkembangan China yang begitu pesat, didukung kuatnya pengaruh globalisasi, membuat kebutuhan menguasai bahasa Mandarin tidak terhindarkan lagi. Bahasa ini kian populer dipelajari hampir semua kalangan, baik komunitas Tionghoa maupun komunitas lain, untuk pergaulan, pendidikan, dan bisnis. Ngomong Mandarin, Ngobrolin China disusun oleh Penulis yang mengantongi berbagai prestasi di dalam dan luar negeri, serta familier dengan seluk-beluk kehidupan di China. Dibagi menjadi tiga tema besar—Interaksi Sosial, Berdarmawisata, serta Bahasa Mandarin dan Budaya—pembaca dibantu “siap terjun” mempraktikkan bahasa Mandarin. Setiap bab diawali latar belakang tema, contoh percakapan, dan daftar kosakata yang memungkinkan pembaca aktif menyusun kalimat sesuai kebutuhan. Abjad fonetik dan tanda nada juga dihadirkan sebagai standar berbahasa Mandarin yang benar. Bagi penggemar budaya China klasik, nikmati berbagai pepatah yang sampai saat ini masih sering digunakan. Untuk yang gemar chatting, berkirim SMS, dan berinteraksi di dunia maya, jangan mau ketinggalan memperkaya perbendaharaan kata dan istilah terkini.
Tidak tersedia versi lain