Text
Psikologi humanistik : Dalam konteks sosial, budaya, dan sejarah
Buku Psikologi Humanistik dalam Konteks Sosial, Budaya dan Sejarah yang ditulis oleh Helen Graham berpendapat bahwa dengan teknik dramatik, manusia dapat berusaha menciptakan atau menciptakan kembal suasana fisik dan emosional yang dikehendaki.
Psikologi humanistik sering disebut sebagai mazhab ketiga dalam psikologi setelah behaviorisme dan psikoanalisis. Kelahiran psikologi humanistik ini sebagai kritik atas dua pemikiran tersebut yang cenderung dehumanis. psikologi humanistik mengakui bukan hanya perilaku luar yang objktif, tetapi juga kehidupan atau pengalaman-batin yang subjektif, dengan demikian psikologi ini akan memasuki ranah penelitian berbagai fenomena yang umumnya diabaikan oleh psikologi barat pada abad kedua puluh, yakni makna pribadi, akal sehat, imajinasi, fanasi, keyakinan religius, dan pengalaman mistis.
Menyajikan suatu terobosan besar dalam cara berfikir manusia dalam segala geraknya yang mampu mengubah jalannya sejarah dunia. Buku ini memberi dorongan, membesarkan hati dan menjanjikan harapan di dunia yang dipenuhi kekacauan dan berbagai masalah sosial yang nampak tak terpecahkan sekarang ini. Berguna bagi kita yang berminat pada persoalan manusia dengan segala sepak terjangnya.
Tidak tersedia versi lain