Text
Burung burung manyar
Burung-burung Manyar merupakan roman yang ditulis dengan penuh keberanian dan kejujuran tentang kehidupan manusia-manusia yang terlibat peperangan, baik fisik maupun batin.
Burung-Burung Manyar adalah novel yang menceritakan konflik batin Teto, seorang laki-laki keturunan asli Indonesia, yang berpihak kepada Belanda dibanding berpihak kepada Indonesia, yaitu negaranya sendiri. Membaca buku ini bisa menambah sudut pandang kita terhadap peristiwa yang terjadi pada masa-masa kemerdekaan Indonesia. Selama ini yang kita ketahui adalah sejarah-sejarah dari sudut pandang bangsa Indonesia yang mendukung republik. Sedangkan pada novel ini, Penulis memberikan sudut pandang baru mengenai sejarah Indonesia dari sudut pandang pihak yang menolak republik.
Tidak tersedia versi lain