Namaku Johan, dan akulah penyebab mimpi buruk semua orang. Semua orang selalu meremehkanku, mulai dari ibuku hingga anak-anak tolol di sekolahku, dan aku selalu berhasil memberi mereka pelajaran bahwa aku tidak bisa diremehkan. Tentu, beberapa akibatnya tak kuduga, seperti aku telah menewaskan ibuku dan beberapa kecelakaan lain, tapi itu harga yang harus kubayar demi menegakkan harga diriku. …
Yo, namaku Tony Senjakala dan hidupku saat ini bagaikan sederetan mimpi buruk. Sebuah e-mail dari teman lamaku - tentang kejadian-kejadian misterius di rumahnya - terus mengusik pikiranku. Tetapi, aku berusaha melupakannya karena sudah tidak sabar lagi untuk berlibur dengan Jenny, pacarku yang manis banget. Tak disangka, tiba-tiba muncullah seseorang yang sangat tidak ingin kujumpai, namun te…
Eros mendorong pintu di hadapannya. Tubuhnya menyelinap cepat masuk ke dalam ruangan. Dalam sekejap pintu kembali tertutup di belakang punggungnya. Nafasnya masih terengah saat gadis dengan gaun pengantin itu menatapnya bingung. "Apa aku mengenalmu?" ucapnya. Bibir merahnya bergerak di antara riasan sederhana. Eros berhenti. Matanya tidak berkedip seiring dengan kakinya yang terpaku. Butuh se…
Muri bersekolah di SMA Veritas, salah satu sekolah swasta favorit di Jakarta, yang siswanya kebanyakan anak-anak pejabat dan pengusaha. Di sekolah barunya ini Muri lebih mementingkan pelajaran daripada kegiatan ekstrakurikuler. Walau begitu, Muri tetap populer. Dia langsung masuk dalam daftar "Most Favourite Girl". Nggak cuma itu. Predikat mantan kapten cheers yang pernah membawa timnya juara …
Dunia dilanda krisis nuklir. Sejumlah rudal antar benua berhulu ledak nuklir di beberapa negara dikabarkan hilang. Amerika Serikat tentu saja menjadi negara yang paling dipusingkan dengan hilangnya rudal-rudal nuklir tersebut. Jika rudal-rudal tersebut jatuh ke tangan teroris atau negara yang sedang terlibat konflik dengan negara lain, dunia akan terancam perang nuklir yang bisa memusnahkan per…
Tiara sudah dua tahun menjadi pacar Raymond - model keren, ganteng, dan berkelas. Tapi ketika dinner bersama Raymond, kenapa jantung Tiara tidak lagi berdebar kencang seperti dulu ya? Debar itu justru Tiara rasakan ketika bertemu dengan Al di taman. Alfred Effendi, cowok sederhana, berkacamata, bertampang biasa, dan mempunyai passion yang sama dengan Tiara, yaitu penyayang binatang. Tanpa ter…
Sekarang malam pernikahan Rachel Chu. Ia memakai cincin bermata berlian Asscher-cut, gaun pengantin yang sangat ia sukai, dan memiliki tunangan yang rela kehilangan semua harta warisan demi menikahinya. Namun, gadis itu sedih. Ayah kandungnya, yang tidak pernah ia kenal, takkan mengantarnya menuju altar. Lalu suatu kejadian mendadak membuat identitas pria tersebut terungkap. Dan Rachel pun te…
Pembaca yang baik, Buku di tangan anda ini benar-benar unik. Susah menggambarkan isinya. Tapi, kira-kira seperti ini: Dua saudara sepupu, Berit dan Nils, tinggal di kota yang berbeda. Untuk berhubungan, kedua remaja ini membuat sebuah buku-surat yang mereka tulisi dan saling kirimkan di antara mereka. Anehnya, ada seorang wanita misterius, Bibbi Bokken, yang mengincar buku-surat itu. Bersama …
Suara George menjadi lebih dalam. Ia mengulangi kata-katanya dengan berirama, seolah ia sudah begitu sering mengucapkan kata-kata ini. "Orang-orang seperti kita, yang bekerja di peternakan, adalah orang-orang paling kesepian di dunia. Mereka tidak punya keluarga. Mereka tidak cocok di tempat mana pun. Mereka datang ke peternakan dan bekerja keras lalu pergi ke kota dan menghamburkan hasil kerja…
Dataran Tortilla (Tortilla Flat) menggambarkan kehidupan kaum paisano - rakyat jelata yang berdarah campuran Spanyol, Indian, Meksiko, dan Kaukasia di sebuah daerah nelayan yang miskin. Danny, seorang non-konformis, memimpin sekelompok petualang, hidup bersenang-senang tanpa pertimbangan buruk-baik. Tapi sebuah tragedi yang menimpa kelompok petualang ini merupakan amanat halus dari pengarang me…